SNI 7953:2024 Mengenai Kunyit
#SobaTani, kunyit bukan sekadar bumbu dapur atau pewarna alami saja, lho. Tanaman rimpang satu ini merupakan komoditas unggulan Indonesia yang permintaannya terus meningkat, baik untuk industri jamu, kosmetik, hingga pasar ekspor ke mancanegara.
Namun, tahukah #SobaTani bagaimana kriteria kunyit yang dianggap bermutu tinggi dan aman untuk dikonsumsi? Apakah hanya sekadar besar ukurannya, atau ada parameter lainnya?
Kementerian Pertanian bekerjasama dengan BSN telah menetapkan standar terbaru untuk memastikan kunyit yang beredar di masyarakat terjamin kualitasnya dan bersaing di pasar internasional. Memang apa saja sih syarat mutu yang diatur dalam standar kunyit terbaru ini?
Yuk, simak infografis SNI 7953:2024 mengenai Kunyit berikut ini agar #SobaTani makin paham standar kualitas si "Emas Kuning" kebanggaan kita! 🫚✨